Mesin Penggorengan Kwali cocok digunakan untuk memasak dengan menggunakan kuali atau wajan yang lebar, sehingga mampu memasak berbagai sajian lezat dalam jumlah yang banyak dan waktu yang cukup singkat.
Blender adalah alat yang digunakan untuk menghancurkan atau menghaluskan bahan makanan ataupun buah. Alat ini menggunakan komponen pengiris berbentuk pisau bermata empat. Pada badan atau bodi blender terpasang sebuah saklar yang berfungsi untuk menghidupkan dan mengatur kerja motor. Variasi saklar ini pada umumnya bergantung pada merek blendernya.
Membuat roti memang tidak rumit, namun memang butuh kesabaran untuk menunggu proses pengembangan. Dengan adanya mesin proofer atau mesin pengembang roti, pembuatan roti sekarang tidak memerlukan waktu banyak.
Proofer Stainless
Dalam usaha di bidang bakery, terutama Anda sebagai produsen roti di pasaran, memiliki mesin proofer memang menjadi suatu kebutuhan. Karena dengan adanya mesin ini akan membuat tahap pengembangan roti menjadi lebih efisien, sehingga produksi roti yang Anda buat bisa lebih banyak dan berujung pada omset yang meningkat.
Under Counter Chiller ini desainnya yang simple dan sederhana. Desain ini sangat cocok sesuai dengan fungsinya yang menyimpan makanan atau minuman dalam jumlah yang tidak terlalu banyak. Selain itu dengan desain tersebut membuat produk mesin stainless steel pendingin ini cocok sebagai tempat penyimpanan makanan atau minuman di dalam kamar. Karenanya yang biasa menggunakan Under Counter Chiller ini adalah hotel-hotel dan industri kuliner seperti restoran, kafe atau catering yang ingin memberikan kenyamanan bagi konsumennya.
Stove with Oven adalah kompor yang sudah ada dudukannya yang bisa berdiri sendiri, pada umumnya standing stove sudah dilengkapi juga dengan oven di bawahnya. Stove with oven memiliki panas yang bagus dan merata,
karena biasanya dibuat secara massal (pabrik) dan memiliki standard sendiri.
Beberapa kelebihan Stove with Oven :
Tampilan yang cantik, sehingga walaupun digunakan untuk industri kecil tetap bisa disandingkan dengan kitchen set yang manis
Keamanan yang lebih terjamin karena biasanya dilengkapi dengan pengaman kebocoran gas dan dibuat dengan standar khusus
Lebih hemat karena menggunakan gas seperti layaknya oven gas
Demam western food saat ini sedang merajalela. Hampir setiap kalangan saat ini menikmati berbagai macam olahan daging steak yang tersedia di restoran atau kafe-kafe terdekat. Penikmat makanan berbahan dasar daging saat ini juga sangat besar. Dengan mempertimbangkan hal-hal tersebut, peluang usaha kuliner di bidang western food khususnya makanan steak sangat terbuka lebar bagi anda. Permasalahannya, kebanyakan restoran yang menyajikan hidangan berbahan dasar daging mengalami kesulitan dalam pengaturan standar besar potongan dan gramasi daging. Selain itu, kebanyakan restoran konvensional mengalami kesulitan untuk memotong bagian daging tertentu yang masih melekat dengan tulang, atau bahkan memotong bagian tulang tertentu. Kesulitan-kesulitan tersebut tentunya menghambat efisiensi perusahaan anda . Oleh karena itu, Ramesia Mesin menyediakan Mesin Bone Saw sebagai solusi atas permasalahan anda.
Chest Freezer merupakan salah satu dari 6 model freezer yang kami sediakan untuk Anda. Mesin dapat mempermudah pekerjaan atau bisnis kuliner Anda sehari-harinya, dengan kapasitas yang mumpuni, mesin ini jelas dapat menampung bahan-bahan makanan Anda secara rapi dan menjaganya supaya tetap fresh.
Candy Floss Machine adalah mesin pembuat gulali/arum manis. Cara membuatnya adalah cukup dengan memasukkan 1 sendok gula, maka dalam waktu 1 – 2 menit, gulali telah siap dihidangkan. Dengan Mesin Gulali, Anda dapat memulai bisnis jajanan pasar ini di tempat – tempat keramaian seperti pasar malam, tempat rekreasi, mall.
Indonesia merupakan negara yang memiliki citarasa kuliner sangat tinggi. Berbagai jenis makanan dengan bumbu yang kaya rempah, buah, sayuran dan bahan-bahan lainnya sangat banyak ditemukan di Indonesia. Gaya hidup praktis mendorong besarnya permintaan masyarakat terhadap bumbu masakan instant oleh karena itu banyak masyarakat memulai usaha penggilingan bumbu masakan tradisional. Usaha penggilingan bumbu merupakan usaha yang sangat berkembang saat ini, banyak masyarakat Indonesia menginginkan kemudahan membuat bumbu masakan tradisional dengan cita rasa tinggi tanpa harus mengulek, memarut atau memotong.
Kami menyediakan mesin Universal Fritter yang berfungsi sebagai pemotong, pencacah, dan pemarut buah, sayuran, serta bahan-bahan lainnya. Mesin Universal Fritter dari kami menjamin kualitas bumbu anda yang higienis dan segar serta dengan hasil maksimal disetiap prosesnya, Mesin Universal Fritter.
Mata Pisau Universal Fritter
Universal Fritter dari Ramesia Mesin terbuat dari stainless steel sehingga membuat mesin ini awet dan anti karat. Mesin ini lebih efektif dalam melakukan proses pencacahan, pemotongan, dan pemarutan dibandingkan dengan blender konvensional berskala rumah tangga dan dilengkapi dengan mata pisau berbahan stainless steel yang sangat tajam dan dapat berputar sehingga hasil cacahan atau parutan menjadi lebih halus dan memberikan hasil maksimal.
Mesin pelumat bumbu ini dapat digunakan untuk mencacah kacang-kacangan, bawang putih, bawang merah, cabai, jahe dan bumbu lainnya. Selain itu, mesin pelumat bumbu dari Ramesia Mesin tersedia dengan kapasitas mulai dari 3 liter hingga 5 liter. Mesin ini tersedia dalam berbagai macam varian dengan daya listrik 750 watt hingga 2200 watt.