Jika kita menyeduh kopi di rumah, merupakan pilihan yang tepat bila menggunakan coffee maker. Sekarang, kita memiliki pilihan berbagai variasi mesin pembuat kopi dan kita dapat menyeduh kopi dari mesin espresso, latte, atau cappuccino. Tapi, sejarah penyajian kopi tidak selalu semudah menekan sebuah tombol.
Metode awal menyeduh kopi adalah dengan merebus kopi dan air bersamaan. Sebagaimana dapat dibayangkan, kopi ini akan menjadi terlalu pahit dan kurang sedap dipandang.
Pada sekitar tahun 1710, proses penyeduhan infusi dikenal di Prancis. Teknik infusi dikenal dengan cara memasukkan bubuk kopi ke kantung linen, disebut biggin. Biggin kemudian dipenuhi oleh kopi, ditutup kawat renggang dan direndam ke dalam air dalam teko. Bubuk kopi dibiarkan merembes atau infusi sampai kekentalan yang didapat. Pada masa ini teko kopi terbuat dari wadah logam yang memiliki lubang pemancar.
Coffee maker terus berevolusi melewati abad ke-18. Metode baru untuk memisahkan kopi ditemukan dan terus diteliti untuk dikembangkan. Pada masa ini ruang dalam (inner chamber) dan lapisan luar (outer jacket) ditemukan. Inovasi ini memungkinkan kopi dapat dijaga kehangatannya untuk periode yang lebih lama.



Segera Hubungi KITCHEN STAINLESS MURAH
CALL NOW : KITCHEN MART BALI
08123979148/(0361)486966, (0361) 895 4985